SOLOPOS.COM - Para pedagang di pusat kuliner Lantai II Pasar Gede Solo minta foto bersama KGPAA Mangkunagoro X, Rabu (26/6/2024) siang. (Solopos.com/Kurniawan)

Solopos.com, SOLO—Pemimpin Pura Mangkunegaran, KGPAA Mangkunagoro X membantah semakin intensifnya kegiatan yang dia jalani beberapa hari terakhir merupakan persiapan untuk maju sebagai Cawali Solo di Pilkada 2024.

“Oh tidak, tidak. Saya ini untuk Mangkunegaran,” ujar dia saat diwawancara wartawan di sela-sela kunjungan ke Pasar Gede Solo, Rabu (26/6/2024). MN X menuturkan kegiatan yang dilakukan tak lepas dari agenda bulan Sura 2024.

Promosi Pegadaian Resmikan Masjid Al Hikmah Pekanbaru Wujud Kepedulian Tempat Ibadah

“Tentunya senang juga sebetulnya akhir-akhir ini. Apalagi menjelang Sura kita jadi momen untuk berkumpul, bersilaturahmi, tentang bagaimana harapannya ke depan Mangkunegaran bisa lebih hadir untuk masyarakat,” tutur dia.

Menurut MN X, Sura merupakan momentum yang baik untuk bersama-sama membangun masyarakat. “Dengan momen Sura, kita sama-sama nyengkuyung satu sama lain dari dan untuk kita, acara Sura ini,” imbuh dia.

Apalagi MN mengaku senang bisa bertemu langsung dengan masyarakat Solo dari berbagai kalangan. Momen itu menurut dia menjadi pengalaman menyenangkan. Sebab dia bisa mendengar langsung pemikiran masyarakat.

“Jadi ya bersilaturahmi, berkumpul bisa bertatap muka langsung dengan teman-teman adalah sesuatu pengalaman yang menyenangkan,” kata dia. Sedangkan saat ditanya kemungkinan maju Pilkada Solo, MN X menjawab diplomatis.

Dia lagi-lagi menyatakan masih fokus untuk mengelola Pura Mangkunegaran. “Oh saya belum, belum tahu. Kalau saya sementara ini masih fokus sekali di Mangkunegaran ya. Tapi terima kasih untuk masukannya ya,” ujar dia.

Termasuk saat ditanya alasan ke Jakarta baru-baru ini, menurut MN, untuk bertemu dengan keluarga. Dia bukan bertemu petinggi partai. “Kemarin ke Jakarta satu hari. Lebih ke bertemu keluarga, dan beberapa hal pribadi,” urai dia.

Pantauan Ssolopos.com, kedatangan MN X siang itu untuk makan siang di pusat kuliner Lantai II Pasar Gede Solo. Di situ dia makan arem-arem, western food, dan es teh, sembari berbincang dengan beberapa kenalannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya