SOLOPOS.COM - Salah satu pengunjung tengah melihat hasil karya mahasiswa Prodi Desain Komunikasi Visual dalam acara Exposeni ISI Solo 2024 di Pendapa GPH Djojokusumo Kampus Kentingan, Kamis (20/6/2024) malam. Expo yang menampilkan hasil karya mahasiswa dari 19 program studi (prodi) tersebut bisa dikunjungi masyarakat umum secara gratis mulai dari Kamis-Jumat (20-21/6/2024) mulai pukul 09.00 WIB-22.00 WIB. (Solopos.com/Candra Septian Bantara)

Solopos.com, SOLO– Gelaran Exposeni ISI Solo 2024 di Pendapa GPH Djojokusumo Kampus Kentingan resmi dibuka pada Kamis (20/6/2024) malam. Expo yang menampilkan hasil karya mahasiswa dari 19 program studi (prodi) tersebut bisa dikunjungi masyarakat umum secara gratis mulai dari Kamis-Jumat (20-21/6/2024) mulai pukul 09.00 WIB-22.00 WIB.

Pantauan Solopos.com, Kamis (20/6/2024) malam, stand atau gerai masing-masing prodi tampak berlomba-lomba menampilkan hasil karya terbaiknya. Mereka juga menghias gerai mereka sekreatif mungkin agar menarik pengunjung.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Ada dua gerai yang menarik cukup banyak pengunjung, yakni milik prodi D4 Animasi dan S1 Desain Komunikasi Visual. D4 Animasi yang menampilkan karya animasinya lewat tayangan di layar monitor yang mereka siapkan sedangkan S1 Desain Komunikasi Visual yang menampilkan produk desain poster dan UI dan UX (User Interface dan User Experience) dari sebuah aplikasi start up.

Ketua Panitia Dies Natalis ISI Solo ke-60, Anhar Widodo, mengatakan tujuan digelarnya expo adalah sebagai bentuk pertanggungjawaban hasil karya ISI Solo selama setahun terakhir kepada masyarakat. Selain itu, kata dia, juga sebagai salah satu rangkaian acara memperingati Dies Natalis ke-60 ISI Solo.

“Hal baru di Exposeni 2024 dibandingkan tahun sebelumnya adalah adanya Pentas Kolaborasi dari sejumlah prodi (Pedalangan, Etnomusikologi, Karawitan, Tari, dan Teater) yang menampilkan cerita Babad Alas Wonomarto pada Kamis (20/6/2024) malam. Dan pada hari kedua Jumat (21/6/2024) malam ada Pentas Tari Triwulan pada 21 malam dan terbuka untuk umum,” kata dia.

Lebih lanjut, Anhar menjelaskan selama expo pengunjung tak hanya bisa menikmati karya seni. Melainkan bisa bertanya terkait prodi-prodi di ISI, mengikuti sejumlah workshop, dan berkonsultasi pembuatan portofolio bagi calon mahasiswa baru.

“Adapun orang terlibat dalam acara ini ada 250 orang baik dari mahasiswa, dosen, alumni, tenaga kependidikan, hingga alumni. Kami juga mengundang sejumlah SMA-SMK Soloraya dan Kediri-Blitar Raya untuk hadir ke sini,” lanjut dia.

Sementara itu, peserta Exposeni dari prodi S1 Seni Tari, Hasna Agustina, 22, menyambut positif gelaran tersebut. Pasalnya dengan expo prodinya lebih bisa dikenal dan bisa menjadi ajang mengenalkan tari-tari Nusantara kepada masyarakat.

“Ini saya baru sekali ikut Exposeni, tapi ternyata respons dari pengunjung cukup bagus. Banyak diantara mereka yang mau belajar atau kepo tentang tari. Bahkan ada juga yang mencoba sejumlah properti tari yang kami pamerkan,” kata dia.

Dalam expo kali ini, Prodi Seni Tari, jelas dia, menampilkan sejumlah pernik-pernik tari yang pernah mereka gunakan untuk menari seperti gelang tari remo, kain jumputan tari gambyong, dan tameng tari eko prawiro. Selain itu, ada juga sejumlah buku karya para dosen yang bisa dibaca para pengunjung.

“Harapannya Exposeni tahun depan Prodi Seni Tari lebih matang lagi persiapannya. Sehingga stand yang ditampilkan lebih meriah dan menarik lagi,” ujar dia.

Salah satu pengunjung dari SMKN 7 Solo, Nurmansyah, mangaku terkesan dengan adanya Exposeni ISI Solo 2024. Pasalnya dengan adanya acara tersebut Nur, sapaannya, memperoleh gambaran lebih jauh terkait Prodi Desain Komunikasi Visual dan Animasi yang menjadi incarannya saat kuliah di ISI Solo nantinya.

“Acaranya keren, masing-masing stand punya keunikan tersendiri. Kalau stand paling keren menurut saya milik Animasi soalnya hasil animasinya keren dan realistis banget,” kata dia.

Sebagai informasi, selai Exposeni 2024, Dies natalis ke-60 ISI Solo juga akan menggelar sejumlah acara sebagai berikut:

  1. Perayaan internal ISI Solo, Jumat (5/7/2024)
  2. Mata Najwa On Stage, Rabu (10/7/2024) malam.
  3. Peresmian gedung baru di Kampus ISI Mojosongo (Ringroad) sekaligus jalan santai, Jumat (12/7/2024)
  4. Festival Pasca Pencapaian Pasca Sarjana, Jumat-Minggu (12-14/7/2024)
  5. Ziarah Makan Pendiri ISI Solo, Sabtu (13/7/2024)
  6. Malam Tirakatan, Minggu (14/7/2024) malam.
  7. Sidang Senat Terbuka, Senin  (15/7/2024)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya